Back To Normal

Subscribe To Our E-Mail Newsletter

Senin, 15 Agustus 2016

3 Jenis Cloud Service Berbasis Komputasi Yang Perlu Kalian Ketahui


Couch ModePrint It



Komputasi awan (Cloud Computing) adalah di mana informasi secara permanen tersimpan di server di internet dan tersimpan secara sementara di komputer pengguna atau client seperti desktop, komputer tablet, notebook, komputer tembok, handheld, sensor-sensor, monitor dan lain-lain.

Jika kalian sudah memastikan ingin melakukan migrasi data cloud, sudah seharusnya kalian tahu apa itu Cloud Computing, Karna Cloud computing sudah menjadi sebuah keharusan bagi perusahaan - perusahaan zaman sekarang, karena cloud computing mempunyai manfaat yang sangat banyak dan tentunya menguntungkan. Cloud computing sudah ada di Indonesia sejak satu dekade yang lalu, sekarang Cloud Computing Indonesia pun sudah semakin berkembang sama halnya dengan cloud computing yang di luar Indonesia. Jika cloud computing yang ada di Indonesia kualitasnya sama dengan yang ada di luar, untuk apa kita menggunakan yang di luar Indonesia jika di Indonesia pun sama.

Kalian sudah tidak asing dengan cloud computing, namun apa kalian tahu apa saja jenis layanan dari cloud computing ? Saya yakin kalian pasti masih asing dengan jenis layanannya, karena kalian tertarik untuk membaca artikel yang satu ini. Yuk kita lihat jenis layanan dari cloud computing.

1. Software as a Service (SaaS)
Layanan ini memberikan service berupa akses software kepada customer tanpa harus membeli, software terinstall di server dan customer hanya tinggal menggunakannya secara langsung. Kelebihan dari SaaS ini adalah “Pay as You Use” jadi customer hanya membayar aplikasi sesuai jumlah pemakaiannya.

Contoh dari beberapa SaaS :

Google docs : Web-based office suite dan data storage service yang disediakan oleh Google. Memungkinkan user untuk create dan edit document secara online sehingga bisa digunakan secara bersama-sama oleh beberapa user

SalesForce.com : merupakan layanan Customer Relationship Management (CRM) yang memungkinkan customer untuk lebih mudah dalam melakukan bisnisnya.

2. Platform as a Service (PaaS)
Pengembangan aplikasi dan penyebaran/deployment platform yang digunakan untuk memberikan layanan bagi pengembang yang menggunakan platform tersebut untuk membangun, melakukan deploy manajemen sebuah Saas. Penyedia jasa PaaS sendiri menyediakan layanan berupa platform, mulai dari mengatur server-server mereka secara virtualisasi sehingga sudah menjadi cluster sampai menyediakan sistem operasi di atasnya.

Contoh dari PaaS:

Amazon Web Service : adalah suatu layanan cloud server dimana kelebihannya adalah mudah dalam mengembangkan performa hardware (scalability), spesifikasi hardware yang cukup tinggi, lebih murah dikarenakan kita hanya perlu membayar atas apa yang kita gunakan saja (data transfer, penggunaan cpu, dll)

Microsoft Amazon : Microsoft operating System untuk Cloud Computing.

3. Infrastructure as a Service (IaaS)

Memungkinkan customer menggunakan aplikasi yang memerlukan konfigurasi server yang unik dan tidak dapat dipenuhi penyedia layanan PaaS. Penyedia layanan disini hanya menyediakan sumber daya komputer seperi processor, memori, dan storage yang sudah tervirtualisasi. Akan tetapi penyedia layanan tidak memasang sistem operasi maupun aplikasi di atasnya. Pemilihan OS, aplikasi , maupun konfigurasi sepenuhnya berada pada kendali kita. Jadi layanan IaaS dapat dilihat sebagai proses migrasi server-server kita dari on-premise ke data center milik penyedia IaaS ini. Para vendor cloud computing lokal rata-rata menyediakan layanan model IaaS ini dalam bentuk Virtual Private Server.
Contoh Penyedia layanan ini antara lain adalah Google, IBM, dan Amazon EC2.

Demikian ulasan mengenai Jenis Cloud Service Berbasis Komputasi, semoga bermanfaat.

:D
:)
:[
;)
:D
:O
(6)
(A)
:'(
:|
:o)
8)
(K)
(M)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar